Thursday, April 5, 2018

Kuliner : Masak Mie Dokdok Kuah Sendiri Yuk!

Siapa di sini yang suka ke burjo? Burjo emang tempat mahasiswa buat makan. Nah kali ini aku mau berbagi resep masak mie dokdok biar kalian nggak perlu beli ke burjo.

Bahan :
1. 1 bungkus Indomie goreng (yang rasa biasa aja ya)
2. 1 butir telur ayam
3. Sayuran (opsional)
4. Kecap Manis
5. Saos sambal+tomat
6. Lada bubuk
7. Merica
8. Garam
9. Gula pasir
10. 2 buah bawang merah, 1 buah bawang putih

Cara membuat :
1. Potong bawang merah dan bawang putih, lalu tumis hingga harum
2. Masukkan telur dan diorak-arik
3. Tambahkan air sesuai selera kalian, tunggu hingga mendidih
4. Masukkan mie instant dan sayuran
5. Masukkan kecap manis kurang lebih 1 sendok makan
6. Tambahkan saos sambal+tomat, masing-masing 1 sendok teh
7. Tambahkan garam dan gula pasir sedikit saja
8. Tambahkan lada bubuk se-ujung sendok teh
9. Aduk bahan-bahan yang ada sampai kuah sedikit meresap
10. Apabila masih kurang, bisa tambahkan bumbu dari mie instant nya
11. Sajikan selagi hangat

Nah itu dia resep bikin mie dokdok yang bisa kalian coba di rumah atau kosan. Semoga bermanfaat!

No comments:

Post a Comment